TRIBUN-TIMUR.COM-Anis Kama yang juga mantan sekretaris kota Makassar semakin memantapkan posisi menjadi calon Walikota Makassar. Salah satu relawan Anis Kama, BUTAZK (Barisan Utama Anis Zakaria Kama) melakukan pelatihan relawan di AK Centre, hari ini. Pelatihan ini di ikuti 280 relawan yang berasal dari seluruh kelurahan di Kota Makassar.
“Pelatihan ini untuk membekali para relawan dalam mensosialisasikan Pak Anis di masyarakat” ujar Ketua BUTAZK, Ishar,SE. Selain mengadakan pelatihan relawan, Ishar yang juga salah satu pengusaha rumput laut ini memprogramkan penyebaran 5.000 alat peraga/banner ke masyarakat.
Dalam sambutannya, Anis menekankan agar dalam bersosialisasi para relawan tetap memperhatikan norma-norma di masyarakat agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. “niatan saya untuk maju adalah untuk membangun dan lebih mensejahterakan masyarakat makassar, jadi mari kita bersosialisasi dengan cerdas” ujar Anis.
Tim Media AK, Wizurai Wirawan mengungkapkan bahwa BUTAZK adalah salah satu relawan AK yang gencar mensosialisasikan Pak Anis di masyarakat.
“Bergabungnya BUTAZK karena didorong oleh hati nurani mereka setelah melihat sosok Pak Anis yang bersahaja dan bersih dari Korupsi selama menjabat di pemerintahan” ujar Wizurai.
http://makassar.tribunnews.com/2012/12/29/anis-kama-tambah-amunisi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar